­
Skip to content
031-2981360,lppm@unit.ubaya.ac.id
SIPP

LPPM Universitas Surabaya

Tumbuh dan Berkembang Bersama Masyarakat

  • Home
  • Profil
    • Struktur Organisasi
    • Visi dan Misi
    • Kepakaran Dosen
    • Kerjasama
    • Tautan Terkait
    • Dokumentasi
  • Grafik dan Data Hibah Abdimas
  • Penelitian
    • Agenda Kegiatan Penelitian
    • Ethical Clearance
    • Klaster Penelitian
  • Berita dan Pengumuman
  • Pengumuman Hibah
    • Dalam Negeri
    • Luar Negeri
  • Abdimas
    • Agenda Kegiatan Abdimas
    • Info Pemetaan Wilayah dan Desa Binaan
  • Standar Mutu
    • SPMI (Standar Penjaminan Mutu Internal)
    • SOP
  • Luaran
    • Publikasi Ilmiah
    • Buku Ajar
    • Pemakalah Forum Ilmiah
    • Luaran Iptek
  • Unduhan
    • Panduan, dll
  • Pusat Studi
    • Pusat Studi Lingkungan & Energi Terbarukan
    • Pusat Studi Hak Asasi Manusia
    • Pusat Pemberdayaan Masyarakat Perkotaan
    • Center For Aging Wellness
    • PUI
      • PUI PANGAN KESEHATAN
      • PUI-PT Literasi Keuangan
  • Prosiding

Desa Binaan Ubaya Juara I Lomba Bank Sampah se-Kabupaten Mojokerto

  • Home
  • 2021
  • August
  • 29
  • Desa Binaan Ubaya Juara I Lomba Bank Sampah se-Kabupaten Mojokerto
29 Aug 2021
lppmPublikasi Media MassaLPPM Ubaya

Bank Sampah Segunung Harto Desa Kedungudi, desa binaan Universitas Surabaya (UBAYA) berhasil meraih juara satu Lomba Bank Sampah Desa atau Kelurahan se-Kabupaten Mojokerto tahun 2021.

Lomba ini diadakan oleh Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Mojokerto bersama Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kabupaten Mojokerto. Pengumuman pemenang sekaligus penyerahan piala, sertifikat dan uang pembinaan diberikan langsung oleh Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kabupaten Mojokerto, Sofiah Rahma kepada Ketua TP PKK Desa Kedungudi, Made Swandewi di Pendopo Kabupaten Mojokerto, Jumat (27/8/2021).

Lomba ini diawali dengan adanya penjurian serta kunjungan lapangan yang dilaksanakan pada tanggal 2 sampai 4 Juni 2021. Bank Sampah Segunung Harto Desa Kedungudi yang baru didirikan pada bulan Januari tahun ini memiliki nilai positif di mata juri, sehingga mampu mengalahkan bank sampah desa atau kelurahan lain di Kabupaten Mojokerto yang sudah lama berdiri.

Nilai positif itu adalah pemberdayaan ibu-ibu PKK Desa Kedungudi yang tinggi dalam mengelola bank sampah. Mulai dari adanya usaha daur ulang sampah anorganik untuk menjadi produk yang mempunyai nilai jual tinggi dan pengolahan sampah organik menjadi kompos serta media tanam.

Prestasi yang dicapai oleh Bank Sampah Segunung Harto Desa Kedungudi tidak lepas dari peran Tim Program Pemberdayaan Masyarakat Unggulan Perguruan Tinggi Universitas Surabaya (PPMUPT UBAYA). Anggota tim PPMUPT UBAYA terdiri dari Dr. Hazrul Iswadi, S.Si., M.Si., M.E. Lanny Kusuma Widjaja, S.E., M.M., CBC., Dra.ec. Endang Ernawati, M.Si., CSA., Dr. Frikson Christian Sinambela, S.Psi., M.T. dan Yayon Pamula Mukti, S.TP., M.Eng. Tim PPMUPT UBAYA selalu mendampingi Bank Sampah Segunung Harto Desa Kedungudi dalam merancang program, beraktivitas sekaligus mendukung dana dan teknologi untuk produksi kompos serta media tanam.

Dr Hazrul Iswadi selaku Ketua Tim PPMUPT UBAYA sekaligus Sekretaris Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) UBAYA menyampaikan jika prestasi yang diperoleh menjadi pembuktian bahwa bank sampah desa perlu melibatkan pemberdayaan masyarakat. “Kami meyakini bahwa bank sampah yang ditujukan untuk menjawab isu lingkungan di masyarakat akan lebih efektif bekerja dan produktif jika melibatkan segenap komponen masyarakat desa, tidak hanya melulu pada aspek administratif dan tata kelola bank sampah” ujar Hazrul Iswadi.

Sebagai bentuk dukungan UBAYA kepada Bank Sampah Segunung Harto Desa Kedungudi, tim PPMUPT ikut mendampingi pada pelaksanaan Festival Daur Ulang yang diadakan 13 Juni 2021 lalu di Kedungudi Sky Park Hill. Acara ini sukses digelar dengan meriah melibatkan semua komponen warga Desa Kedungudi. Selama pelaksanaan berlangsung warga dan tim PPMUPT UBAYA tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat. Pada waktu yang sama, tim PPMUPT UBAYA juga memberikan mesin perajang multifungsi serta pelatihan kepada ibu-ibu PKK pengelola bank sampah agar bisa memproduksi dan menjual kompos secara mandiri.

Prestasi yang diperoleh Bank Sampah Segunung Harto Desa Kedungudi adalah hasil kerja keras semua pihak yang terlibat, yaitu ibu-ibu PKK, tim PPMUPT UBAYA, dan pemerintah Desa Kedungudi melalui Kepala Desa (Kades) H. Dul Mukti. Ketua TP PKK Desa Kedungudi, Made Swandewi bersyukur bahwa inisiasi warga yang dimulai dengan mendirikan gudang bank sampah di tanah pribadi Kades bisa berkembang menjadi kegiatan andalan Desa Kedungudi sekaligus menorehkan prestasi yang membanggakan.

“Semoga kami bisa berprestasi lebih tinggi di tingkat provinsi bahkan tingkat nasional. Kami berharap bantuan pihak-pihak terkait dengan pembinaan lingkungan dan pemberdayaan masyarakat untuk Bank Sampah Segunung Harto Desa Kedungudi menjadi lebih maju,” pungkas Made Swandewi.

Berita terkait:

https://surabaya.tribunnews.com/2021/08/30/desa-binaan-ubaya-juara-i-lomba-bank-sampah-se-kabupaten-mojokerto

https://lenteratoday.com/desa-binaan-ubaya-sabet-juara-i-lomba-bank-sampah/

https://www.suarasurabaya.net/kelanakota/2021/maksimalkan-pemberdayaan-ibu-ibu-pkk-raih-juara-bank-sampah-se-mojokerto/?amp

https://kempalan.com/2021/08/29/hebat-desa-binaan-ubaya-di-mojokerto-raih-juara-1-lomba-bank-sampah/

Post navigation

Astra Dan Ubaya Salurkan Bantuan Sembako Kepada Masyarakat Terdampak Covid-19
Kewajiban Unggah Catatan Harian, Laporan Kemajuan Dan Surat Pernyataan Tanggung Jawab Belanja (SPTB)

Categories

  • Berita Abdimas (28)
  • Berita Penelitian (0)
  • Pengumuman Abdimas (17)
  • Pengumuman Penelitian (20)
  • Publikasi Media Massa (18)
  • Uncategorized (0)

Recent Posts

  • Pengumuman Penerimaan Proposal Program Hilirisasi Riset – Pengujian Model dan Prototipe Tahun 2025
  • Program Grant Riset Sawit BPDPKS
  • Pemberitahuan Pelaksanaan Monitoring dan Evaluasi Penelitian Tahun Pelaksanaan 2024
  • Pemberitahuan Perpanjangan Batas Waktu Pengunggahan Hasil Monitoring dan Evaluasi Internal Pengabdian kepada Masyarakat Tahun Anggaran 2024
  • Call for Proposal Collaborative Research Grants 2024-2025 ANU Indonesia Project and the SMERU Research Institute

Calender

August 2021
M T W T F S S
 1
2345678
9101112131415
16171819202122
23242526272829
3031  
« Jul   Sep »

Contact Us:

  • Gedung Perpustakaan LT.4
  • Jalan Raya Kalirungkut, Tenggilis, Surabaya
  • Telp. 031-2981360,
  • Fax: 031-2981373
  • Email: lppm@unit.ubaya.ac.id

© LPPM UBAYA 2023

Education Base by Acme Themes